“Saat ini, Pemerintah Daerah sedang aktif mengembangkan sektor industri mereka dengan tujuan menarik perhatian. Oleh karena itu, tanggung jawab Pemerintah Pusat adalah memfasilitasi dan mendukung mereka dalam menjalankan inisiatif ini, dan inilah alasan kami mengundang mereka untuk langsung terlibat di lapangan” ujar Edi.
Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Malang, Diah Ayu Kusuma Dewi, yang juga mengungkapkan harapannya dengan adanya kunjungan ini akan membawa peningkatan investasi di Kota Malang. (Aur/Zil).