Creative Talk “Scaling Up Business” bersama CEO Kattoen dan Founder Neyna Fashion

Creative Talk “Scaling Up Business” bersama CEO Kattoen dan Founder Neyna Fashion

MALANG – Hadirnya Malang Creative Center sebagai rumah bagi para pelaku ekonomi kreatif telah membawa dampak yang luar biasa bagi masyarakat khususnya yang ada di Kota Malang, dampak ini tentunya juga dirasakan oleh para pelaku bisnis yang bergerak dalam 17 subsektor ekonomi kreatif, salah satunya subsektor fashion. Dalam acara yang diselenggarakan oleh Kementerian Perindustrian Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Eko Sri Yuliadi menyampaikan dalam sambutannya bahwa Malang Creative Center terdapat 8 lantai dan 17 subsektor ekonomi kreatif ada semua di Malang Creative Center.

Tim Media Production
  Pemerintah terus mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Indonesia, salah satu bukti nyatanya adalah dengan adanya Bali Creative Industry Center (BCIC) yang didirikan oleh Kementerian Perindustrian pada tahun 2014 sebagai rumah industri kreatif, BCIC ini diharapkan dapat melahirkan inovasi-inovasi baru yang dapat menciptakan produk-produk berkualitas yang memiliki daya saing tinggi. Beberapa kegiatan yang diadakan oleh BCIC yakni Creative Talk, Creative Business Incubator, Indonesia Fashion, Craft Awards, dan Design Laboratory.
Tim Media Production
  Kali ini Malang Creative Center berkolaborasi dengan Bali Creative Industry Center dalam acara Creative Talk yang dihadiri oleh narasumber yang luar biasa yaitu Rizky Setyo Budi sebagai CEO Kattoen dan Luvita Rohma Lisa sebagai Founder Neyna Fashion. Kattoen merupakan industri fashion yang berfokus pada apparel seperti kaos polos, hoodie, sweater, jaket, dan celana. Kemudian Neyna Fashion berfokus pada gamis dan family couple.
Tim Media Production
  Dalam acara Creative Talk kali ini, para narasumber begitu antusias dalam melakukan sharing pengalaman mereka di bisnis fashion, CEO Kattoen Rizky Setyo Budi atau biasa disapa dengan Oky mengungkapkan bahwa bisnisnya yang berbentuk B2C (Business to Consumer) juga mendapat tantangan tersendiri karena konsumen dihadapkan pada banyak pilihan namun bagaimana produk dapat tertanam di benak konsumen. Tantangan juga dihadapi oleh Founder Neyna Fashion dalam menentukan produk apa yang akan dijual akibat pergeseran target market.

  Dengan diselenggarakannya acara kali ini, semoga peserta dapat terinspirasi dengan kisah sukses dari para narasumber dan dapat menerapkannya untuk memulai suatu bisnis atau mengembangkan bisnis yang sudah ada. Semoga Malang Creative Center dapat terus memberikan fasilitas dan layanan terbaik bagi para pelaku ekonomi kreatif untuk mengembangkan kreativitas di 17 subsektor ekonomi kreatif. (Vi/Aur)

One thought on “Creative Talk “Scaling Up Business” bersama CEO Kattoen dan Founder Neyna Fashion”

  1. Jos markojos

Add a Comment

Your email address will not be published.