Workshop Desain Poster dan Canva untuk Pelaku Ekonomi Kreatif Disabilitas di MCC: Mendorong Kemandirian di Era Digital

Workshop Desain Poster dan Canva untuk Pelaku Ekonomi Kreatif Disabilitas di MCC: Mendorong Kemandirian di Era Digital

MALANG – 24 Oktober 2024, Malang Creative Center (MCC) menjadi tuan rumah workshop yang diselenggarakan oleh Lingkar Sosial Indonesia (Linksos) untuk pelaku ekonomi kreatif (ekraf) disabilitas. Acara ini bertujuan untuk mengajarkan peserta cara mendesain poster menggunakan Canva, dengan fokus pada peningkatan keterampilan promosi mandiri bagi teman-teman disabilitas.

Dok. Media Production MCC
  Ken Kerta, founder Linksos, menekankan pentingnya literasi digital bagi peserta, mengingat banyak di antara mereka yang belum familiar dengan alat-alat digital seperti Canva. “Dengan pelatihan ini, kami berharap lebih banyak teman-teman disabilitas yang melek digital dan mandiri dalam mengembangkan usaha mereka di bidang ekonomi kreatif,” ungkap Ken.   “Teman-teman disabilitas sering mengadakan kegiatan, tetapi mereka masih kesulitan dalam mempromosikannya. Dengan pelatihan Canva yang gratis, kami berharap mereka dapat mempromosikan acara mereka sendiri tanpa bergantung pada orang lain,” tambahnya.

  Workshop ini mencakup sesi praktik langsung dan ulasan dari pemateri mengenai desain, termasuk saran perbaikan terkait ukuran font, tata letak, dan komposisi gambar. Sekitar 30 peserta dari Malang Raya, termasuk pendamping, turut serta dalam acara ini. Mereka juga diberikan tugas untuk membuat poster masing-masing guna melatih kemampuan desain mereka. “Kami membentuk grup Konklusi Ekraf Inklusi untuk mendorong peserta terus belajar dan mempraktikkan apa yang telah mereka pelajari hari ini. Ekonomi kreatif adalah ruang yang luas bagi teman-teman disabilitas untuk bersaing setara tanpa batasan fisik,” tambah Ken.
Dok. Media Production MCC
  Amanda, pemateri dalam acara workshop ini dan mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya, membagikan pengalamannya mengajarkan prinsip-prinsip dasar desain kepada peserta. “Materi yang saya sampaikan berfokus pada 7 prinsip desain dan cara mendesain yang benar. Setelah itu, kami melakukan praktik langsung dengan membuat poster,” jelas Amanda.

  Ia mengapresiasi antusiasme peserta yang terdiri dari teman-teman disabilitas dan para pendamping. Amanda juga merasa senang bisa berbagi pengetahuan dalam bidang yang ia sukai, yakni seni menggambar dan melukis. “Saya senang sekali bisa berbagi kesukaan saya dalam desain, dan antusiasme peserta sangat menular. Saya harap teman-teman disabilitas ini tidak terhalang untuk berkarya, karena Canva sangat mudah digunakan,” tambahnya.

  Menurut Amanda, MCC adalah tempat yang sangat inklusif. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya penyandang disabilitas yang merekomendasikan MCC sebagai tempat berlangsungnya acara yang terkait disabilitas. “Banyak teman-teman disabilitas yang merekomendasikan MCC sebagai tempat untuk acara yang terkait disabilitas. Saya pernah mengadakan acara serupa di kampus, tetapi mereka lebih suka mengadakan acara di sini karena MCC dikenal ramah disabilitas,” pungkasnya. (De/Aur).

Add a Comment

Your email address will not be published.