MALANG – Rabu (06/11), Fakultas Vokasi Universitas Negeri Malang (UM) menyelenggarakan International Short Course bertajuk “Vocational Inter-Cultural Camp (VICC) 2024.” Mengusung tema *Enriching Perspectives with Local Community*, salah satu kegiatan yang diselenggarakan adalah pengenalan kuliner Indonesia, berlangsung di ruang food lab di lantai 3 Malang Creative Center (MCC). Kursus ini diikuti oleh 18 peserta Internasional dari Malaysia, Filipina, dan Tanzania. VICC sendiri diadakan secara hybrid (kombinasi daring dan luring) dengan total pendaftar melebihi 100 orang.