Social Champions 2024: Fakultas Ilmu Sosial UM Jadikan MLBB Wadah Pengembang Minat Bakat

Social Champions 2024: Fakultas Ilmu Sosial UM Jadikan MLBB Wadah Pengembang Minat Bakat

MALANG – Jumat (11/10), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Fakultas Ilmu Sosial (FIS), Universitas Negeri Malang (UM) gelar turnamen E-sport Mobile Legend Bang-Bang (MLBB). Acara tersebut digelar di ruang Amphitheater 2, Lantai 5, Malang Creative Center (MCC). Turnamen tersebut tergabung dalam Social Champions 2024 yang merupakan kompetisi dan ajang silaturahmi di bidang olahraga di lingkungan Fakultas Ilmu Sosial yang bertujuan membentuk mahasiswa yang kritis dan sehat secara fisik. 

Dok. Public Relation MCC
  Aqsa selaku Ketua pelaksana menjelaskan terdapat 5 cabang olahraga yang dilombakan pada Social Champions 2024, yaitu Basket, Voli, Badminton, Futsal dan E-Sport Mobile Legends. Melalui Social Champions 2024 Aqsa ingin seluruh peserta yang terlibat dapat mengasah kemampuan mereka di bidang olahraga, “Dari kami ingin, istilahnya mengasah bakat minat dari mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial, terlebih lagi dalam bidang olahraga. Entah dari olahraga fisik maupun e-Sport seperti ini,” jelasnya.

  Adapun peserta yang ikut serta dalam ajang perlombaan didominasi oleh mahasiswa baru dari FIS. Panitia ingin memberikan kesempatan bagi para maba untuk memperoleh banyak pengalaman, “Dari panitia itu mengincar pesertanya kebanyakan dari mabanya, dari maba-maba yang baru bergabung ke FIS. Tapi kami juga tetap memperbolehkan dari angkatan-angkatan yang atas untuk ikut bergabung”, tambah Aqsa.
Dok. Public Relation MCC
  Darryl, mahasiswa jurusan Ilmu Sejarah mengaku senang dengan digelarnya turnamen MLBB secara offline. Ia merasa suasana yang tercipta dalam turnamen secara langsung terasa sangat berbeda  dengan turnamen yang dilakukan secara online, “Seru sih, kalo kemarin kan kita tandingnya online, tapi sekarang offline, terus ditonton banyak orang. Terus tadi ketika ada moment (dalam game) atau  apa,  yang berisik bukan cuma pemain, tapi yang nonton juga. Terus adrenalin nya juga lebih kerasa,” ungkap Darryl. (Syi/Aur).

Add a Comment

Your email address will not be published.