Gelar Lomba Universal Line Dance di MCC, KORMI Kota Malang Persiapkan Calon Utusan FORDA II

Gelar Lomba Universal Line Dance di MCC, KORMI Kota Malang Persiapkan Calon Utusan FORDA II

MALANG – Minggu, 25 Agustus 2024, Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Malang menyelenggarakan Festival Olahraga Masyarakat Kota (FORKOT) ke 1 di Auditorium Lantai 7, Malang Creative Center (MCC). Universal Line Dance (ULD) menjadi Induk olahraga (INORGA) yang dilombakan pada festival kali ini. Diikuti oleh 59 orang peserta, acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua ULD cabang Malang, Ketua ULD Jawa Timur dan Ketua KORMI Malang.

Dok. Media Production MCC
  Ketua panitia FORKOT ke 1, Swito Prastiwi berharap, melalui penyelenggaraan lomba ini dapat menemukan atlet potensial yang layak mewakili Kota Malang dalam induk olahraga Universal Line Dance di Festival Olahraga Masyarakat Daerah (FORDA) II nantinya,
Dok. Media Production MCC
  “Sebagaimana tema kita, melangkah bersama meraih prestasi menuju FORDA II, itu nanti bisa memang kita menjaring penggiat-penggiat untuk atlet Universal Line Dance cabang Kota Malang”, harapnya.

  Rochida Alimartin, Ketua ULD cabang Malang dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada seluruh panitia ULD cabang Malang atas kinerjanya. Tak lupa, Rochida juga berterimakasih kepada seluruh peserta yang menyempatkan hadir di tengah puncak agenda Agustusan, 
  Di sela-sela riuhnya, gemuruhnya perhelatan 17 Agustus, kita masih punya insan-insan terbaik ULD yang memprioritaskan untuk hadir di acara lomba ini. Kita memaklumi, bahwa pasti ada pilihan, pasti ada prioritas”, ungkap Rochida.
Dok. Media Production MCC
  Linayu, selaku Wakil Ketua ULD Jatim yang mewakili Ketua ULD Jatim mengingatkan, kedepannya masih ada agenda besar lain yang menunggu selain Festival Olahraga Masyarakat Daerah (FORDA) yaitu, Festival Olahraga Masyarakat Nasional (FORNAS). Nantinya FORNAS akan digelar pada tahun 2025 di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB),

  “Semoga, Malang bisa naik ke FORDA, terus menuju FORNAS. Semuanya, mari berlomba-lomba dengan sportifitas!,” jelasnya.

  Ketua KORMI yang diwakili oleh Syaikhudin mengungkapkan, terdapat 28 induk olahraga pada FORKOT kali. Perlombaan ULD saat ini merupakan acara ke 27 yang telah dilakukan, dengan jumlah total kurang lebih 2000 peserta. Nantinya, pihak KORMI akan membuat pusat data atlet potensial berdasarkan FORKOT ini, 

  “Nanti akan kami buatkan database, barangkali ada penggiat yang potensial. Yang bisa nanti kita kirim ke FORDA II di Surabaya, maupun di NTB, di FORNAS”, ungkap Syaikhudin. (Syi/Aur).

One thought on “Gelar Lomba Universal Line Dance di MCC, KORMI Kota Malang Persiapkan Calon Utusan FORDA II”

  1. Swito Prastiwi, M.Kes 30 August 2024 at 20:43

    Sweet moment full spirit to Forda II semoga ULD Maju Jaya Sukses Yes..yes yes

Add a Comment

Your email address will not be published.