Galeri Rasa 2024: Ekspresi Kreativitas Mahasiswa Psikologi UIN Malang

Galeri Rasa 2024: Ekspresi Kreativitas Mahasiswa Psikologi UIN Malang

MALANG – Dewan Mahasiswa (Dema) Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri (UIN) Malang sukses menggelar pameran seni bertajuk “Galeri Rasa” pada Sabtu (16/11/2024) di Ruang Workshop Seni, Lantai 4, Malang Creative Center (MCC). Pameran ini menampilkan karya seni rupa dua dimensi bertema “Dream Land”, yang mengangkat berbagai imajinasi dan inspirasi dari mahasiswa Psikologi angkatan 2022-2024. Sebanyak 26 karya seni ditampilkan dalam pameran ini, termasuk lukisan, ilustrasi, dan berbagai bentuk seni visual lainnya. Galeri Rasa juga menghadirkan pentas seni musik, tari dan teater sebagai inovasi baru, memperluas interaksi seni dengan pengunjung.

Dok. Media Production MCC
  Najiyatuzahra, ketua penyelenggara, menyampaikan bahwa acara ini bertujuan utama untuk menyediakan ruang kreativitas bagi mahasiswa Psikologi sekaligus menjaga kelestarian seni dan budaya Indonesia. “Tujuannya adalah menciptakan kreativitas bagi mahasiswa Fakultas Psikologi, sekaligus melestarikan seni dan budaya,” jelasnya.

  Ara pun berharap, pameran Galeri Rasa tidak hanya menjadi pameran seni, tetapi juga menjadi pemicu bagi para pengunjung untuk menggali dan mengembangkan kreativitas mereka. “Harapan saya, setelah digelarnya acara galeri rasa ini semoga teman-teman yang melihat karya seni ini bisa menjadi kreatif, lebih menghidupkan kreativitas-kreativitas yang ada di dalam dirinya,” ungkap mahasiswa Psikologi UIN Malang tersebut.
Dok. Media Production MCC
  Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang selalu digelar di lingkungan kampus, panitia mengungkapkan alasan mereka menggelar pameran di MCC untuk memperkenalkan seni kreativitas mahasiswa fakultas Psikologi  UIN Malang kepada masyarakat yang lebih luas. “Jadi kita menyelenggarakan di sini (MCC) supaya tidak hanya dari kampus kita saja yang melihat, tapi secara umum,” jelas Ara. (Syi/Aur).

Add a Comment

Your email address will not be published.